Materi ajar rabu 26 juli 2023

 MATERI AJAR

Hari/ Tanggal : Rabu, 26 Juli 2023

Tema 1 : Hidup Rukun

Subtema 1 : Hidup Rukun di Rumah

Pembelajaran : 4




Bismillah..

Assalamualaikum Anak sholih dan sholihah…

Bagaimana kabarnya hari ini?

Masih semangat kah Nak?

Inshaa Allah masih selalu semangat ya sayang…

Masya Allah… anak-anak hebat Ibu guru!

Alhamdulillah, pada hari ini kita melanjutkan pembelajaran di hari sebelumnya, dimana pada hari ini kalian akan

melanjutkan pada pembelajaran ke-4 ya Nak.

Pada pembelajaran hari ini bertujuan mempelajari tentang menyebutkan ungkapan dalam teks percakapan, menirukan ungkapan dalam teks percakapan. menentukan nilai tempat pada bilangan dua angka dan tiga angka, menuliskan lambang bilangan tiga angka, melengkapi kalimat percakapan yang mengandung lambang bilangan tiga angka, membedakan kuat lemah bunyi pada lagu anak, dan menampilkan kuat lemah bunyi pada lagu anak dengan benar. Sebagai catatan tulisan ini hanya sebagai panduan saja ketika mengikuti kegiatan pembelajaran bersama Bapak/Ibu guru.


Udin senang boleh meminjam buku kakaknya.

Udin berterima kasih kepada kakaknya.

Mengucapkan terima kasih dengan santun dapat menjaga kerukunan.

Ayo Mengamati
Amatilah percakapan di bawah ini!
Percakapan
Kapan kamu berterima kasih kepada kakak, adik, saudara, dan orang tuamu?
Aku berterima kasih kepada Orang Tua,kakak, adik,saudaraku Ketika mereka telah membantuku dan aku juga berterima kasih karena mereka telah menyayangiku.

Ayo Bermain Peran
Peragakan percakapan tersebut bersama temanmu!

Lakukan dengan percaya diri.

Udin dan Mutiara sama-sama membaca buku.

Buku yang dibaca Udin tidak terlalu tebal.

Buku yang dibaca Mutiara cukup tebal.

Udin membaca buku sudah sampai halaman 21.

Mutiara membaca buku sudah sampai halaman 121.

Ayo Mengamati
Perhatikan gambar berikut ini!
Halaman Buku

Angka-angka penyusun suatu bilangan menunjukkan nilai tempat.


Coba perhatikan gambar di bawah ini!
Nilai Tempat
Kesimpulan
21 terdiri atas 2 puluhan 1 satuan 21
= 2 puluhan + 1 satuan
= 20 + 1
= 21
Nilai Tempat Bilangan
Kesimpulan
121 terdiri atas 1 ratusan 2 puluhan 1 satuan 121
= 1 ratusan + 2 puluhan + 1 satuan 121
= 100 + 20 + 1

Ayo Menulis
Tulislah lambang bilangannya!
1. Seratus tujuh belas =
117
2. Dua ratus empat puluh enam = 
246
3. Tiga ratus sembilan puluh empat =
394
4. Empat ratus empat puluh empat =
444
5. Lima ratus tujuh puluh enam =
576
Tulislah nama bilangan berikut!
1. 632 = Enam ratus tiga puluh dua.

2. 784 = Tujuh ratus delapan puluh empat.

3. 835 = Delapan ratus tiga puluh lima.

4. 915 = Sembilan ratus lima belas.

5. 967 = Sembilan ratus enam puluh tujuh.

Tuliskan kembali percakapan pada halaman 28, kemudian lanjutkan dialognya!

Usahakan dialognya mencantumkan lambang bilangan.

Contoh:Saya sudah membaca buku sampai halaman 21.

Ayo Bermain
Peran Peragakan percakapan tersebut bersama teman sebangkumu dengan santun!
Percakapan
Udin dan Mutiara berbicara santun.

Kesantunan itu menunjukkan Udin dan Mutiara menjaga kerukunan.

Udin dan Mutiara juga ramah kepada semua orang.

Orang yang ramah akan memiliki banyak teman.

Ayo Bernyanyi
Nyanyikan kembali lagu Peramah dan Sopan.

Perhatikan isi lagunya.

Nyanyikan dengan menggunakan tepuk.

Tunjukkan bagian kuat dan lemahnya lagu!
Peramah dan Sopan
Birama 2/4
Ciptaan: Pak Dal

Bukannya congkak Bukannya sombong
Yang disayangi handai dan taulan
Hanya anak yang tak pernah bohong
Rajin bekerja Peramah dan sopan

Tandailah bagian yang dinyanyikan lemah dan yang dinyanyikan kuat.

Teoukan Peramah dan Sopan




Alhamdulillah untuk pertemuan hari ini kalian telah mengikutinya dengan baik.
Apakah anak-anak bahagia belajar hari ini? (refleksi)
Apakah anak-anak nyaman belajar hari ini?
Apa yang telah kalian pelajari hari ini? (Review)
Terimakasih atas kerjasamanya hari ini dalam pembelajaran. Tetap menjadi anak yang baik.
Mari kita tutup pembelajaran hari ini dengan berdoa.
Ibu guru akhiri, Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Postingan populer dari blog ini

Materi Rabu 14 Agustus 2024

MPLS DAY 2 ( Selasa 16 Juni 2024)

Kelas 2 Matematika dan Pendidikan Pancasila